Technologue.id, Jakarta - Xiaomi Redmi 10 resmi diperkenalkan. Smartphone ini hadir membawa spesifikasi yang telah ditingkatkan dari pendahulunya.
Dilansir dari GSM Arena, Kamis (19/8/2021), Redmi 10 mengusung layar IPS LCD berukuran 6,5 inci. Resolusinya adalah 1.080 x 2.400 piksel dengan refresh rate 90 Hz.
Di sektor fotografi, Xiaomi membekalinya dengan empat kamera belakang yang mencakup kamera 50MP+8MP+2MP+2MP. Ada juga kamera selfie 8MP.
Baca Juga:
RedmiBook 15 Melantai di Indonesia, Jadi yang Pertama di Dunia
Untuk menyokong performanya, Redmi 10 mengandalkan prosesor MediaTek Helio G88 (12nm). Prosesor ini dipadu dengan tiga varian memori, yakni 4GB/64GB, 4GB/128GB, dan 6GB/128GB.
Redmi 10 hadir dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Baterai tersebut telah memiliki dukungan pengisian cepat 18W serta Reverse Charging 9W.
Untuk sistem operasinya berjalan di Android 11 dengan antarmuka MIUI 12.5. Smartphone ini juga dilengkapi dengan fitur Face Unlock hingga fitur fingerprint.
Baca Juga:
Xiaomi Ciptakan Robot Anjing Bernama Cyberdog
Redmi 10 baru tersedia untuk pasar Malaysia mulai 20 Agustus mendatang. Tersedia tiga pilihan warna, yakni Carbon Gray, Pebble White, dan Sea Blue.
Terkait Harganya, untuk varian 4GB/64GB dibandrol Rp 2,5 jutaan, sementara untuk varian 4GB/128GB dibandrol Rp 2,8 jutaan, dan untuk varian 6GB/128GB dibandrol Rp 3,1 jutaan.