SHARE:
Tata surya mencakup ratusan ribu objek kecil seperti asteroid, komet, meteoroid, dan planet kecil di luar orbit Neptunus yang disebut objek trans-Neptunus. Sebagian besar objek-objek ini mengorbit matahari, walaupun terkadang ada "pengunjung" ke tata surya kita dari tempat lain, seperti objek antarbintang terkenal yakni Oumuamua.
Tidak semua orbit objek luar angkasa ini berbentuk lingkaran. Banyak dari mereka memiliki orbit yang memanjang atau elips, yang berarti mereka hanya mungkin mendekati tata surya sekali dalam ratusan tahun.