Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Antisipasi Bosan, Samsung Janjikan Smartphone Desain Baru Tahun Depan
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Desain smartphone kini telah menjadi salah satu key selling point, selain kekuatan fitur-fiturnya. Vendor ponsel yang mempertahankan konsep desain yang sama selama bertahun-tahun, seperti Samsung, mungkin saja akan membuat konsumennya merasa bosan.

Baca juga:

Toko Internet of Things Samsung Hadir di Kota-kota Anda, Sudah Mampir?

Disebut sebagai brand smartphone yang belum benar-benar mampu memperkenalkan konsep desain yang inovatif dan cenderung melakukan perbaikan minor saja, Samsung menjanjikan form factor baru bagi produk keluaran tahun depan. Informasi ini tertuang dalam keterangan resmi yang perusahaan asal Korea Selatan itu layangkan baru-baru ini. "Melihat ke masa depan, perusahaan akan terus memperkuat daya saing produk berdasarkan kepemimpinan perangkat keras, dengan mengadopsi teknologi mutakhir dan form factor baru dan mendapatkan kepemimpinan di 5G."

Baca juga:

Samsung Mau Ikutan Bikin Ponsel Gaming?

Tanpa menjelaskan lebih rinci, Samsung disinyalir sedang membicarakan tentang ponsel kesepuluh di jajaran Galaxy, yakni Galaxy S10, juga Galaxy F. Galaxy S10 diduga bakal membawa pembaca sidik jari di bawah layar, sementara Galaxy F diisukan layarnya bisa ditekuk.

Baca juga:

Samsung Akan Hadirkan Wireless Charger untuk Dua Perangkat Sekaligus

Seperti yang mungkin juga Anda sadari, belakangan ini muncul tren desain smartphone beragam rupa, mulai dari notch alias bingkai layar yang menjorok ke bagian dalam layar di sisi atas layaknya poni rambut, desain bezel-less, hingga kamera tersembunyi. Bila Samsung hendak mengikuti tren tersebut, sebaiknya mereka menyuguhkan desain yang benar-benar inovatif agar bisa membungkam para kompetitornya sembari mempertahankan titel sebagai penguasa pasar smartphone globalnya.

SHARE:

Seri Terbaru Realme P1 dan Realme P1 Pro Resmi Meluncur

Fitur dan Desain iPhone 16 Bocor, Bentuk Kameranya Vertikal