Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Aplikasi Truecaller Baru Bisa Umumkan Nama Penelepon Lewat Suara
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Aplikasi pendeteksi nomor telepon Truecaller Versi 12 resmi dirilis. Dalam pembaruan ini, salah satunya membawa Announce Call yang bisa membantu pengguna mengetahui nama penelpon melalui suara.

Dalam keterangan resminya, Truecaller mengklaim bahwa fitur Announce Call dapat memberitahu asal penelepon meskipun ketika pengguna menggunakan headphone, baik pada panggilan regular maupun panggilan melalui internet.

Baca Juga:
Panen Spam, Pengguna Truecaller di Indonesia Meningkat

Jika Anda mengaktifkan fitur opsional baru ini, Truecaller akan mengucapkan dengan lantang caller ID panggilan yang masuk. Hal ini bekerja untuk kontak yang tersimpan maupun untuk nomor yang teridentifikasi oleh Truecaller pada panggilan suara normal maupun panggilan Truecaller HD Voice.

Ini akan sangat berguna untuk mengetahui siapa yang menelepon tanpa melihat layar. Fitur ini juga bisa diaktifkan saat menggunakan headphone.

Sebagai informasi, Call Announce hanya tersedia untuk pelanggan Premium dan Gold.

Baca Juga:
Daftar Aplikasi untuk Cek Nomor Tak Dikenal

Selain Call Announce, Truecaller Versi 12 juga menyediakan beragam fitur baru lainnya seperti Video Caller ID, Call Recording, dan Ghost Call.

"Versi terbaru ini menggabungkan beberapa fitur yang disarankan oleh pengguna kami yang kritis dan diluncurkan guna memastikan pengalaman berkomunikasi yang lebih menyenangkan bagi pengguna, serta memungkinkan mereka untuk menangani ancaman panggilan spam dengan lebih baik," ujar Alan Mamedi, Co-founder dan CEO Truecaller.

SHARE:

Kredit Mobil untuk Kaum Milenial Berpenghasilan di Bawah UMR, Ini Tipsnya

Cisco: Hanya 12% Perusahaan Miliki Kesiapan "Mature" Hadapi Risiko Cyber Security