Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Apple watchOS 7 Bocor, Ini Fitur-Fiturnya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Selain rajin memperbaharui sistem operasi iOS dan macOS, setiap tahunnya Apple juga merilis watchOS versi terbaru untuk smartwatchnya, Apple Watch. Namun belum resmi dirilis, fitur-fitur yang ada pada watchOS versi 7 sudah bocor. Mengutip dari TheVerge (09/03/20), kabarnya watchOS 7 bakal memiliki sejumlah fitur baru yang cukup bermanfaat. Salah satunya adalah sleep tracking yang memungkinkan pengguna memantau aktivitas dan efektivitas waktu tidurnya. Ini diketahui setelah bocornya kode pemrograman pada iOS 14 dan watchOS 7.

Baca Juga:

Selain itu, pada watchOS 7, pengguna juga dapat membagikan watchface dengan sanak saudara dan keluarga. Hal ini bisa dilakukan melalui aplikasi Watch yang terpasang pada gadget berbasis iOS. Sayangnya, fitur ini tidak memungkinkan pengguna untuk bisa mengostumisasi watchface secara mandiri. Tak cuma itu, Apple juga kabarnya bakal menyediakan sebuah watchface bernama Infograph Pro pada watchOS 7. Ini akan menjadi cukup istimewa lantaran Infograph Pro menyediakan fitur tachymeter. Tachymeter sendiri umumnya digunakan pada jam tangan analog untuk mengubah waktu yang berlalu menjadi perhitungan kecepatan berdasarkan waktu tempuh atau jarak yang diukur. Tak ketinggalan, kali ini watchOS 7 pun menyediakan fitur parental controls. Fitur ini akan sangat bermanfaat jika Apple Watch sedang digunakan oleh anak-anak untuk bisa memantau aktivitasnya secara seharian.

SHARE:

Oppo Watch X Unggulkan Kekuatan Fitur Bulu Tangkis

Rumor Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6 Usung Pengisian Daya 25W