Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bisa Tebak Berapa Harga Smart TV 8K 85 Inci dari Samsung Ini?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Selain memiliki produk smartphone yang mampu menarik banyak konsumen global, Samsung juga dikenal sebagai produsen perangkat elektronik lainnya. Salah satunya adalah televisi pintar. Karya terbaru mereka untuk memanjakan mata Anda adalah Smart TV QLED beresolusi 8K. Tak hanya resolusinya yang garang, tetapi televisi ini juga berukuran raksasa: 85 inci!

Baca juga:

Cara agar Smart TV di Rumah Anda Tak Berubah Jadi Mata-mata

Mengutip Engadget.com (03/10/2018), TV dengan nama model QLED 8K Q900 ini sudah berada di tahap pre-order di Amerika Serikat. Harganya sendiri US$15.000 (Rp227 juta). Banderol itu terdengar fantastis, tetapi sebenarnya masih lebih terjangkau dibandingkan produk TV 4K alias generasi sebelumnya. Lima tahun lalu, LG mengenalkan TV 4K-nya dengan harga US$20.000 (Rp303 jutaan).

Baca juga:

Logitech Luncurkan Keyboard Khusus Smart TV

Samsung pertama kali memperkenalkan Q900, televisi QLED 8K pertama mereka pada akhir Agustus kemarin, tepatnya di ajang IFA 2018. Televisi ini dipersenjatai dengan Bixby, asisten virtual besutan Samsung sendiri. Gunanya, selain untuk mempermudah pencarian konten yang ingin Anda tonton lewat perintah suara, kehadiran Bixby juga dapat mempersonalisasi konten yang direkomendasikan pada Anda.

Baca juga:

LG Sematkan Google Assistant pada Smart TV

Kira-kira, sudah butuhkah konsumen saat ini akan televisi 8K?

SHARE:

Samsung Galaxy Ring Tahan hingga 21 Hari, Intip Fiturnya

Makin Gahar! Intip Spesifikasi Asus ROG Phone 9 dan 9 Pro