Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bos Huawei Kepergok Pakai Smartphone Lipat Tiga
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Beberapa lalu sempat beredar rumor yang mengabarkan bahwa Huawei sedang mengembangkan perangkat lipat tiga  alias “Tri-Fold Smartphone”.. Kabar itu mungkin bukan sekedar bualan saja. Pasalnya, mantan CEO Huawei Richard Yu, yang saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Direksi Huawei Consumer BG, terciduk menggunakannya.

Dari postingan foto yang terlihat, Yu menunjukkan perangkat lipat tiga Huawei dengan lubang punch di tengah untuk kamera selfie di sebelah kiri. Perangkat ini juga memiliki dua lipatan karena punya dua engsel, bukan satu yang kita lihat pada ponsel pintar lipat biasa seperti Huawei Mate X5, vivo X Fold3 Pro, dan Samsung Galaxy Z Fold6.

Baca Juga:
Huawei Akan Luncurkan Ponsel Lipat Nova Flip

Tipster Digital Chat Station mengatakan perangkat yang Yu pegang tampak mirip dengan prototipe R&D yang mereka lihat sebelumnya. Layarnya diperkirakan berukuran sekitar 10 inchi, dan perangkat tersebut dikatakan memiliki chip Kirin seri 9 di bagian kemudinya.

DCS juga mengatakan smartphone atau tablet lipat tiga ini akan resmi diluncurkan sebelum Mate 70. Huawei Mate 70 dikabarkan akan meluncur di Tiongkok pada pertengahan hingga akhir Q4 tahun ini.

Baca Juga:
Huawei Luncurkan 2 Laptop Flagship Baru, Harganya Mencengangkan

Dengan hadirnya triple-foldable phone dari Huawei ini, diharapkan dapat menjadi game changer di pasar tablet global yang saat ini masih didominasi oleh Samsung dan Apple. Bicara soal Apple, raksasa teknologi asal Cupertino tersebut saat ini dikabarkan juga tengah mengembangkan ponsel lipat juga. Hanya saja masih belum diketahui kapan dan seperti apa penampakan dari perangkat mereka tersebut.

Sedangkan untuk Samsung, mereka saat ini juga tengah diberitakan sedang mempersiapkan ponsel layar gulung.

SHARE:

[Interview Ekslusif] Kunci ASUS Pertahankan Dominasi Laptop Gaming di Indonesia

Cara Pakai Fitur Circle to Search di Galaxy S24 Series