Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Game Aether Gazer Akhirnya Resmi Dirilis Secara Global
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Aether Gazer, RPG action gacha yang sudah lama ditunggu akhirnya resmi dirilis di seluruh dunia. Game ini sajikan beberapa gameplay penuh aksi yang memukau langsung ke mobile.

Di ARPG yang terinspirasi anime ini, kalian bakal bertarung melawan musuh robotik dalam dunia sci-fi yang dirancang dengan sangat baik. Ditambah sentuhan yang unik dengan gameplay traditional action.

Baca Juga: Aether Gazer, Game Baru Bikinan Yostar Buka Praregistrasi

Aether Gazer jadi salah satu game yang banyak diminati oleh para gamer sejak diumumkan beberapa waktu lalu. Karakter animasi yang luar biasa dengan pertarungan laga yang unik.

Selain itu, game ini juga gabungkan auto-battlers, mirip game Punishing Grey Raven. Sehingga punya kombinasi yang cukup menarik bagi penggemar yang mau coba sesuatu yang berbeda dari ARPG biasa.

Dalam gameplay ini, kalian akan kumpulkan dan menaikkan level pasukan pilihan kalian yang terdiri dari tiga unit dari game’s vast launch roster, yang kemudian bakal berperang. Dari sana, kalian secara pribadi bakal memimpin satu unit, Commander, dengan kontrol pertempuran aksi dan skill unik.

Di sisi lain, anggota tim kalian yang lain bakal bergerak secara otomatis. Mereka bakal memberikan skill dan serangan di sekitar pemain ketika di medan tempur.

Baca Juga: Genshin Impact Bawa Deretan Event di Fase Pertama Update Versi 3.7

Agency kalian buat unit-unit lain ini tidak sepenuhnya dihapus, karena pemain bisa mengetuk ikon mereka buat summon mereka dan melakukan ultimate abilities mereka. Tentunya, ini jadi formula action yang cukup menarik dan bikin Aether Gazer layak dicoba.

SHARE:

Usia Satu Tahun, Bank Saqu Umbar Jumlah Nasabah Solopreneur

Update Terbaru Bikin Gamer Bisa Main PlayStation Portal Tanpa PS5