Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google: Satu Kamera di Pixel 3 Bisa Kalahkan Quad-Kamera Samsung
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Google begitu membanggakan ponsel terbarunya, Pixel 3. Bagaimana tidak, raksasa internet itu membanding-bandingkan kemampuan single sensor kamera pada Pixel 3 dengan ponsel yang memiliki lebih dari dua kamera atau bahkan lebih. Google membuat sebuah pernyataan "nyeleneh" yang menonjolkan kamera belakang tunggal 13MP di Pixel 3. Dirinya mengklaim, meski Pixel 3 hanya mengusung satu lensa kamera belakang namun masih lebih baik dibanding ponsel apa pun dengan dua kamera belakang atau lebih dari semua kamera premium digabungkan, sesuai dilansir dari CNET.com (14/10/2018).

Baca juga:

Ini 5 Fitur Baru Google Pixel 3, Ada Fitur untuk Menjauh dari Mantan!

Sontak pernyataan itu menyita perhatian. Pasalnya, ponsel premium sekelas Huawei 20 Pro, Samsung Galaxy Note 9, dan iPhone XS saja sudah dipersenjatai dengan dual-camera di punggung belakangnya. Begitu juga dengan Galaxy A9 yang bahkan menyimpan empat kamera belakang. Sepertinya Google enggan mengikuti arus tren kamera ponsel saat ini, buktinya Pixel 3 dan Pixel 3 XL hanya memiliki satu kamera belakang. Peningkatan jumlah lensa kamera di ponsel memang menjadi nilai jual suatu ponsel. Seiring dengan masa pakai baterai, fotografi adalah salah satu alasan utama mengapa orang memilih suatu ponsel dibandingkan brand yang lain.

Baca juga:

Segini Harga Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL, Lebih Murah dari iPhone XS!

Fitur tambahan seperti foto potret, opsi pencahayaan dramatis, wide-angle selfie, deteksi scene berkat dukungan kecerdasan buatan (AI), pun turut menjadi pertimbangan konsumen. Sebab itu, vendor ponsel berlomba-lomba menjejali produknya dengan segala fitur dan teknologi terbaik. Menengok ke bagian depan Pixel 3, barulah di sini bersemayam kamera depan ganda dengan fitur wide-angle. Lagi-lagi, perusahaan yang bermarkas di Mountain View, AS, itu meyakini bahwa kamera selfie wide-angle miliknya mampu 184 persen lebih luas dibandingkan kamera depan iPhone XS.

Baca juga:

Ini Strategi Google untuk Geser Pengguna iPhone ke Pixel 3

Kendati sesumbar bahwa ponsel Pixel 3 besutannya lebih mumpuni ketimbang sederet ponsel high-end yang disebutkan di atas, namun pihak Google belum menunjukkan hasil nyata berupa foto-foto atau benchamark dari ponselnya tersebut. Terlepas dari sektor kamera, untuk spesifikasinya, Google Pixel 3 diotaki oleh Qualcomm Snapdragon 845 yang didukung oleh RAM 4GB dan ROM 64GB atau 128GB. Sementara baterainya, bermuatan 2.915mAh dan telah mendukung fitur fast dan wireless charging.

SHARE:

Kasus Nintendo Gugat Tropic Haze Bikin Ciut Pengembang Emulator

Ada Lowongan Sales di Apple Store, Ini Posisi yang Direkrut