Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Intip Foto-Foto Ruangan Simulasi Kehidupan di Mars
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Dr Kelly Haston, Dr Anca Selariu, Ross Brockewell dan Dr Nathan Jones telah keluar dari ruangan simulasi sebagai bagian dari persiapan misi astronot ke Mars. Mereka masuk ke habitat simulasi sejak 25 Juni tahun lalu sebagai awak perdana proyek Crew Health and Performance Exploration Analog (CHAPEA) NASA.

Tim yang terdiri dari 4 sukarelawan ini menghabiskan lebih dari 12 bulan di dalam simulasi lingkungan Mars pertama NASA yang terletak di Johnson Space Center di Houston. Mereka muncul pada Sabtu, 6 Juli, sekitar pukul 17.00 waktu setempat.

Ruang tersebut, yang dikenal sebagai Mars Dune Alpha, dicetak 3D, dan menyimulasikan habitat Mars yang realistis untuk mendukung misi luar angkasa kelas eksplorasi jangka panjang, dikutip dari Metro.co.uk.

Baca Juga:
Setahun Terisolasi, Kru NASA Keluar dari Simulasi Habitat Mars

Kru NASA tersebut tinggal dan bekerja di lahan seluas 1.700 kaki persegi (157 meter persegi), yang dirancang untuk menyediakan area terpisah dalam habitat untuk tempat tinggal dan bekerja. Ruang-ruang tersebut termasuk dapur, ruang tunggu, area untuk penilaian medis, rekreasi, kebugaran dan kerja, serta tempat penanaman makanan.

Dr Haston, komandan misi, berbicara kepada orang banyak dan menyapa mereka dengan ucapan sederhana ‘Halo’. “Sungguh luar biasa bisa mengatakan “halo” kepada kalian semua,” katanya.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Polytron Luncurkan Motor Listrik Flagship Fox 500

Riset: Teknologi AI Ancam Lapangan Pekerjaan Termasuk Pekerja Perempuan