Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Kemenkes Apresiasi Perangkat VR untuk Pasien Stroke Karya Startup Lokal
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Aruvana, startup teknologi asal Yogyakarta, meraih penghargaan dalam program Health Innovation Sprint Accelerator 2023, yang diselenggarakan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan East Ventures di acara Health Innovation Day beberapa waktu lalu.

Produk VR unggulannya bernama Vinera, berhasil menjadi salah satu dari sepuluh karya inovasi terpilih di program tersebut. Vinera merupakan teknologi VR bagi pasien stroke, buah kolaborasi dengan PT Medika Brain Sejahtera.

Program Health Innovation Sprint Accelerator 2023 merupakan program inkubasi yang bertujuan untuk mendukung pengembangan inovasi digital di bidang kesehatan, khususnya di bidang teknologi kesehatan dan bioteknologi. Tahun ini, sebanyak 146 inovator berpartisipasi dalam program tersebut dengan menampilkan solusi teknologi mutakhirnya.

Baca Juga:
Apple Akuisisi Startup Headset AR yang Bekerja untuk Mario Kart: Bowser's Challenge

Chief Digital Transformation Office (DTO) Kemenkes Setiaji mengatakan, Kemenkes RI telah melaksanakan berbagai inisiatif dalam upaya mendukung ekosistem inovasi kesehatan dan mendorong para inovator di bidang teknologi kesehatan, salah satunya melalui Health Innovation Day.

Sebagai salah satu dari 10 karya teratas dalam Health Innovation Sprint Accelerator, Vinera berdiri di garis depan inovasi dan kemajuan teknologi dalam rehabilitasi stroke.

"Sebagai pelaku teknologi, Aruvana berterima kasih dan turut mengapresiasi kesempatan yang diberikan oleh Kementerian Kesehatan dan East Ventures di industri teknologi kesehatan. Kami berharap acara yang mengedepankan inovasi seperti ini dapat terus berkembang dan berdampak lebih besar lagi. Bersama-sama, mari mendobrak batas-batas teknologi kesehatan dan menciptakan perubahan positif bagi masyarakat," tutur Indra Haryadi, CEO Aruvana.

Vinera sebagai aplikasi berbasis teknologi Virtual Reality (VR) pertama untuk rehabilitasi stroke di Indonesia, menawarkan solusi inovatif untuk membantu pelatihan terapi jarak jauh bagi pasien stroke.

Baca Juga:
Diguyur Investasi, Startup Mimin Perkuat Teknologi Manajemen Pesanan UMKM

Sebelumnya, Vinera telah berhasil membuat penampilan yang mengesankan di ajang festival bergengsi global, South by Southwest (SXSW) 2023. Partisipasi Vinera dalam acara ini turut memperkuat potensi dan kemampuan Vinera sebagai teknologi berbasis VR untuk terapi stroke di tingkat nasional dan internasional.

"Teknologi Vinera merupakan inovasi terbaru bagi dunia kesehatan baik di Indonesia maupun skala global. Upaya yang kami lakukan saat ini adalah agar Vinera bisa digunakan secara merata di Indonesia dan Vinera juga tengah diperkenalkan di skala global dengan tujuan utama agar para pasien post-stroke dapat pulih lebih cepat dan lebih baik menggunakan produk berbasis teknologi VR," ujar Indra.

Fitur inovatif Vinera, dikombinasikan dengan antarmuka yang ramah pengguna dan adanya sistem gamifikasi, menjadikannya alat yang efektif dan menyenangkan untuk latihan terapi mandiri selama rehabilitasi stroke.

Dengan menciptakan lingkungan virtual yang imersif, Vinera memungkinkan pasien untuk terlibat dalam latihan terapi dengan fleksibilitas tinggi, yang pada akhirnya mengarah pada peningkatan fungsi motorik dan peningkatan pemulihan secara keseluruhan.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun