Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Meme Warganet Tanggapi Kehadiran Threads by Instagram
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Instagram resmi menghadirkan aplikasi Threadsuntuk pengguna smartphone. Peluncuran aplikasi baru ini berada di waktu yang tepat. Yakni saat mulai banyak pengguna Twitter yang meninggalkan platform media sosial tersebut buntut pembatasan karakter.

Kehadiran aplikasi Threads dari Instagram ini langsung dianggap menjadi pesaing bagi platform media sosial Twitter.

Baca Juga:
Threads Jadi "Pukulan" Pertama Mark Zuckerberg untuk Bos Twitter Elon Musk

Di awal peluncurannya, aplikasi Threads langsung mencuri perhatian para pengguna Twitter. Topik Threads masuk ke trending topik Twitter hari ini, Kamis 6 Juli 2023. Lebih dari 1 juta Tweet membahas seputar Threads. Salah satunya ajakan mutualan dari sesama pengguna.

Namun para pengguna loyal Twitter menilai aplikasi media sosial milik Elok Musk tidak bisa tergantikan. Mereka menuangkan rasa ini melalui meme yang diunggah dalam postingan mereka.

Baca Juga:
Saingi Twitter, Meta Bakal Hadirkan Aplikasi Baru Threads

Threads pada dasarnya merupakan aplikasi yang terhubung dengan Instagram dan menawarkan layanan yang serupa dengan Twitter.

Tidak seperti Instagram yang merupakan platform gambar-sentris yang mendukung video pendek, Threads adalah platform berbasis teks.

Akun Instagram kamu yang sudah ada dapat digunakan untuk Threads, dan kamu dapat dengan mudah menemukan dan mengikuti orang yang sama dengan yang kamu ikuti di Instagram.

SHARE:

Tablet Perdana Poco Pad Masuk ke Indonesia, Punya Baterai Bongsor

Gara-gara AI, Emisi Gas Rumah Kaca Raksasa Teknologi Meningkat Drastis