Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Netflix Tingkatkan Investasi Produksi K-Drama
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Platform video on demand Netflix bakal lebih banyak merilis konten video berasal dari Korea Selatan. Rencana ini tercermin dari nilai investasi yang disediakan sebesar US$2,5 miliar untuk pembuatan serial dan film Korea, serta reality show selama empat tahun ke depan.

Dilansir dari The Verge (25/4/2023), jumlah ini dua kali lipat dari yang diinvestasikan Netflix sejauh ini di pasar yang berkembang pesat sejak kedatangannya pada tahun 2016. Pada tahun 2021, eksekutif perusahaan mengatakan Netflix berencana untuk mengalirkan dana sekitar US$500 juta ke dalam konten Korea, dari US $700 juta yang telah dikeluarkan sejak 2016.

Baca Juga:
Redbox ingin Akuisisi Bisnis DVD Netflix, Namun Ditolak Berkali-kali

Kenaikan nilai investasi ini masuk akal mengingat kesuksesan monumental dari Squid Game, The Glory, dan Physical: 100.

Dalam sebuah pernyataan, co-CEO Netflix Ted Sarandos mengatakan perusahaan meyakini bahwa industri kreatif Korea akan terus menghasilkan kisah-kisah hebat. Industri hiburan Korea sekarang berada di jantung zeitgeist budaya global.

"Sungguh luar biasa bahwa kecintaan terhadap acara Korea telah menyebabkan minat yang lebih luas di Korea, berkat cerita menarik dari para kreator Korea," kata Sarandos.

Netflix makin gencar memproduksi konten internasional orisinal dan bersandar pada prospek di luar negeri karena mengalami pertumbuhan yang melambat di Amerika Utara dan Eropa.

Baca Juga:
Netflix Pangkas Produksi Film Original, Fokus Pada Kualitas Daripada Kuantitas

Pada bulan Januari, perusahaan mengumumkan sedang merencanakan rangkaian konten Korea Selatan terbesar yang pernah ada, dengan 34 judul baru dan yang kembali akan diluncurkan tahun ini. Data pemirsa menunjukkan lebih dari 60% dari semua pelanggan Netflix menonton acara atau film Korea tahun lalu, kata Netflix.

Empat dari 10 acara TV non-Inggris yang paling banyak ditonton di streamer juga berasal dari Korea, yaitu "Squid Game", "All of Us Are Dead", "The Glory", dan "Extraordinary Attorney Woo", menurut firma tersebut.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun