Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Waspada Jebakan Kampanye Galang Dana Pavel Durov
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Berita heboh penangkapan Pavel Durov, pendiri Telegram, nampaknya menjadi sasaran empuk baru para penipu yang kerap mengeksploitasi topik terkini dan memikat korban dengan kejadian yang sedang menjadi tren.

Para ahli Kaspersky baru-baru ini mengungkap penipu telah memanfaatkan berita seputar Pavel Durov untuk meluncurkan kampanye spam, dengan caramendistribusikan email yang secara keliru mengklaim sebagai penggalangan dana untuk pembelaan hukum Durov dan kampanye kesadaran global (global awareness).

Ahli Kaspersky saat ini memantau kampanye spam aktif dengan beberapa variasi pesan yang mengikuti pola serupa. Dalam penipuan ini, penipu menyamar sebagai organisasi hak asasi manusia, mengklaim bahwa mereka berkomitmen untuk mengamankan kebebasan Pavel Durov dan melindungi hak asasi manusia global. Mereka mendesak penerima untuk berkontribusi pada tujuan tersebut dengan menyumbang ke salah satu dari beberapa dompet kripto tertentu, termasuk BTC, ETH, dan TRX.

Baca Juga:
Ini Alasan Polisi Prancis Tangkap Pendiri dan CEO Telegram Pavel Durov

Namun, para korban akhirnya kehilangan uang mereka karena para penipu, dan tim Pavel Durov belum mengumumkan upaya penggalangan dana resmi apa pun.

Untuk melewati filter spam, penipu mengubah kata-kata mereka, menghindari pengulangan, dan menggunakan sinonim seperti "membantu" dan "mendukung" atau "menyumbangkan" dan "mengumpulkan dana".

Selain itu, nama organisasi pendanaan yang dimaksud berubah setiap kali terdapat email yang mengaku mewakili Human Rights Defenders Network (HRDN), sementara yang lain menyamar sebagai Digital Rights Advocacy Network (DRAN). Begini contoh kampanye penipuan tersebut:

Subject: Human Rights Under Threat: Help Us Free Pavel Durov
Dear Human Rights Defender,
Pavel Durov, the man behind Telegram, has been unjustly detained in France. His arrest is not just a
personal attack—it’s a strike against the very essence of human rights and freedoms.
We, the Human Rights Defenders Network (HRDN), are committed to securing Pavel’s freedom and
protecting the rights of individuals around the world. But we need your help to do so.
Please consider supporting our campaign by donating to our wallets:
BTC wallet: 16U8JGEMdRXjdF ETH (or any ERC-20 tokens such a USDT): 0x2532F8f63
TRX (or any TRC-20 tokens such a USDT): TBPoW1hmGT53ofRiW
***
Your contribution will help fund legal efforts and a global campaign to raise awareness about this
critical issue. Together, we can ensure that Pavel Durov is freed and that human rights are upheld.
In solidarity,
Human Rights Defenders Network (HRDN)

FreeDurov

Baca Juga:
Jumlah Pekerja Engineer Telegram Tuai Sorotan Negatif

"Sangat penting untuk berpikir kritis dan memeriksa ulang sebelum mengirim uang ke proyek donasi apa pun," saran Andrey Kovtun, pakar keamanan email di Kaspersky.

Dia menyarankan agar pengguna selalu andalkan komunikasi resmi dan sumber berita terverifikasi. Jangan pernah mempercayai email yang ditulis dalam bahasa dan format primitif, terutama jika tim resmi belum mengumumkan upaya penggalangan dana apa pun.

"Kewaspadaan Anda dapat melindungi diri dari menjadi korban penipuan," ungkapnya.

SHARE:

5 Produk Unggulan Terbaru Polytron Rayakan HUT Ke-49

6 Juta Data NPWP Bocor, Ada Punya Jokowi dan Jajaran Menteri