Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Meta Akan Rilis Layanan Berbayar, Bebaskan Iklan untuk Pengguna Facebook dan Instagram
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Meta, induk perusahaan Facebook dan Instagram mengumumkan layanan berlangganan untuk pelanggan di Eropa. Dengan layanan berbayar ini, pengguna akan dibebaskan dari iklan.

Dilansir dari Nbcnews, mulai November, pengguna berusia di atas 18 tahun di Eropa dapat berlangganan versi platform bebas iklan dengan biaya 9,99 euro per bulan di desktop dan 12,99 euro di perangkat iOS atau Android.

Baca Juga:
Mirip ChatGPT, Google Bard Mampu Jawab Pertanyaan Secara Real Time

Perusahaan meluncurkan langganan sebagai cara untuk mematuhi keputusan pengadilan tinggi Uni Eropa yang menyatakan bahwa berdasarkan undang-undang privasi data Uni Eropa, perusahaan harus mendapatkan persetujuan sebelum menampilkan iklan kepada pengguna.

Aturan ketat membatasi kemampuan Meta untuk menyesuaikan iklan dengan melacak aktivitas online pengguna.

Dalam model berlangganan baru, pengguna yang memilih untuk tidak membayar secara teknis menyetujui penayangan iklan, menurut rilis berita Meta.

Baca Juga:
Dampak Positif AI Sangat Besar, Tapi Tidak Bisa Menggantikan Peran Manusia

"Kami percaya pada internet yang didukung iklan, yang memberi masyarakat akses terhadap produk dan layanan yang dipersonalisasi tanpa memandang status ekonomi mereka,” kata perusahaan.

“Tetapi kami menghormati semangat dan tujuan peraturan Eropa yang terus berkembang ini, dan berkomitmen untuk mematuhinya," tambahnya.

SHARE:

Fitur Energy Score Galaxy Ring Dukung Kesehatan dan Produktivitas Pengguna

Jensen Huang, dari Pelayan Restoran Kini Jadi Orang Terkaya Rp2.000 Triliun