Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Nutanix Ikut Serta Mendukung Perusahaan-Perusahaan Asia Berjuang Menghadapi Dampak COVID-19
SHARE:

Technologue.id – Pemimpin Enterprise Cloud OS, Nutanix (Nasdaq: NTNX) mengumumkan bahwa perusahaan menyediakan layanan free trial (uji coba gratis) yang ditingkatkan untuk Nutanix Frame, solusi Desktop as a Service (DaaS), bagi perusahaan-perusahaan di Asia, termasuk Indonesia, yang tengah berjuang menghadapi turunnya produktivitas karena karyawan tidak bisa bekerja di kantor. Pengumuman ini disampaikan saat perusahaan-perusahaan di seluruh kawasan menerapkan aturan yang lebih ketat terkait pembatasan perjalanan dan kerumunan, sebagai respons terhadap pandemi COVID-19.

Nutanix Frame adalah solusi berbasis cloud yang menyajikan desktop virtual. Solusi ini menghadirkan fleksibilitas, keselamatan, keamanan dan akses yang tak tergantung pada atau membutuhkan hardware internal. Tak diragukan bahwa teknologi cloud telah membantu keberlanjutan bisnis. Adopsi layanan cloud publicprivate, dan hybrid telah mempertahankan ketersediaan dan akses terhadap data-data penting dari mana saja.

Pada saat yang sama, transisi dari infrastruktur berbasis hardware ke software bermakna bahwa akses fisik ke data center tidak lagi dibutuhkan dan operasional sentral bisa ditangani dari jarak jauh atau cukup ditangani oleh sedikit orang. Dengan demikian, jantung operasional banyak perusahaan tetap berdenyut.

Mengingat Frame itu berbasis cloud, maka ruang kerja virtual untuk individu, tim, pelanggan, dan mitra biasanya dapat dioperasikan dalam waktu satu jam. Staf yang terisolasi dapat memiliki akses yang terjamin dan aman ke aplikasi apa pun, hanya dari web browser di rumah mereka, tanpa perlu mengunduh atau memutakhirkan software.

Tetapi, manfaat sebenarnya bagi perusahaann adalah bahwa DaaS dapat menyajikan mobilitas dan fleksibilitas bagi personel perusahaan tanpa mengorbankan keamanan, produktivitas atau kinerja bisnis.  DaaS memungkinkan staf bekerja dari mana saja, pada perangkat apa saja, dengan akses yang lengkap dan aman ke desktop kerja mereka, serta mengakses berbagai dokumen dan jaringan yang ada di kantor.

“Kami berusaha menjalankan bagian kami untuk membuat dunia bisnis dan perekonomian di Asia tetap bergerak di tengah masa-masa yang sulit dan tak terduga ini,” kata Matt Young, Head of Asia Pacific and Japan Nutanix. “Keselamatan dan keamanan para staf tetap menjadi perhatian utama, tetapi kami bisa membantu mereka agar tetap aktif bekerja, saling berinteraksi, dan produktif melalui software yang tersedia dan bisa diakses dengan mudah.”

Nutanix menyediakan free trial untuk jumlah pengguna tidak terbatas selama 30 hari, khusus bagi perusahaan-perusahaan di Asia.

Asia berperan penting sebagai mesin perekonomian dunia dan ada banyak tekanan lokal, nasional dan internasional terhadap dunia bisnis di kawasan ini. Jadi Nutanix akan terus memastikan dunia bisnis di Asia punya akses ke teknologi terkini untuk membantu mereka tetap bergerak di tengah situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya.

SHARE:

AWS Prediksi Tren Teknologi Cloud 2024 yang Makin Masif

Tips Mengenal Bitcoin Lebih Dekat Supaya Makin Cuan