
Kesimpulan
[caption id="attachment_46689" align="aligncenter" width="300"] Realme C1[/caption]
Bagi smartphone kelas menengah seperti Realme C1, performa bukanlah fitur yang begitu diunggulkan. Pasalnya, masih banyak smartphone yang memiliki performa serupa pada rentan harga Rp1-2 jutaan dan menyematkan prosesor dual-core serta RAM berkapasitas 2-3 GB.
Sebagai gantinya, Realme C1 mencoba mendapatkan impresi dari para pecinta gadget kelas menengah dengan cara membuat tampilan yang menarik, seperti kehadiran layar poni, bezel layar yang cukup tipis, kamera ganda, dan bodi yang bongsor. Bahkan, smartphone ini juga membuat material polycarbonate pada bagian belakang menjadi glossy sehingga tampak seperti cermin, layaknya smartphone flagship.
Baca juga:
Realme C1 vs Xiaomi Redmi 6: Duel Smartphone Rp 1 Jutaan
Kemampuan kamera gandanya sendiri terbilang cukup baik di kelasnya. Meski begitu, jika dibandingkan dengan smartphone flagship yang masih mengandalkan satu kamera, hasil foto Realme C1 masih cukup jauh di bawah. Terlepas dari hal tersebut, semua fitur yang ada pada smartphone ini terbilang sudah sangat cukup kebutuhan bagi pengguna kelas menengah yang memiliki budget terbatas namun ingin memiliki smartphone multimedia. [caption id="attachment_46690" align="aligncenter" width="300"]