Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Review Samsung Galaxy S10+: Desain dan Kamera yang Semakin Menawan
SHARE:

Layar yang Semakin Luas [caption id="attachment_52652" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy S10+ Samsung Galaxy S10+[/caption] Walaupun sejatinya desain yang diusung oleh Galaxy S10+ tak jauh berbeda dengan lini produk Galaxy S9, kali ini Samsung mencoba melakukan penyempurnaan dari sisi penggunaan layar. Hal itu terlihat dari semakin tipisnya bezel layar pada bagian atas maupun bawah. Tak cuma itu, mereka juga mencoba menyelipkan dua buah kamera di antara layar depan pada bagian atas. Sementara model bodi Samsung Galaxy S10+ kebanyakan masih mengadopsi dari pendahulunya, Galaxy S9. Hal tersebut terlihat dari penggunaan infinity display pada bagian depan, material kaca pada bagian belakang.

Baca Juga: Samsung Luncurkan Casing Avengers untuk Galaxy S10 Series

[caption id="attachment_52653" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy S10+ Samsung Galaxy S10+[/caption] Dengan mengusung layar lengkung, menanggalkan seluruh tombol kapasitif, pada bagian depan, dan menyelipkan kamera di antara layar, rasio layar terhadap bodi yang dimiliki oleh smartphone ini mampu mencapai 88,9 persen, padahal dimensi layarnya cukup besar, yakni 6,4 inci. Dikarenakan sudah tidak ada lagi tombol kapasitif pada bagian depan, Samsung mengganti tombol menu, home, dan back dengan tombol virtual yang bisa muncul dan hilang sesuai dengan tampilan pada layar. [caption id="attachment_52658" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy S10+ Samsung Galaxy S10+[/caption] Tak cuma tombol virtual, bagian depan Samsung Galaxy S10+ juga dilengkapi dengan dua buah kamera, yakni 10 MP dan 8 MP yang mempunyai fitur Auto HDR. Selain itu, kali ini Samsung juga menyematkan sensor sidik jari yang tak terlihat karena terletak di bawah layar (under display). Sementara letak tombol lain-lainnya masih sama seperti generasi sebelumnya, seperti tombol power pada sisi kanan, serta volume up dan volume down pada sisi kiri. Begitu juga hadirnya tombol Bixby di samping tombol volume. Bixby sendiri adalah asisten digital buatan Samsung. [caption id="attachment_52657" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy S10+ Samsung Galaxy S10+[/caption] Beralih ke sisi atas, ada slot microSD serta microSIM. Jika tidak membutuhkan microSD, Anda bisa memanfaatkan slot tersebut untuk memasukkan kartu nanoSIM tambahan (dual SIM). Sementara untuk sisi bawahnya, terdapat lubang jack audio 3,5 mm untuk headset atau speaker, port USB Type-C, dan lubang loud speaker. Pada bagian belakang, Samsung Galaxy S10+ dibekali dengan tiga buah lensa kamera 12 MP (wide), 12 MP (telephoto), dan 16 MP (ultrawide) yang dilengkapi dengan lampu LED. [caption id="attachment_52656" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy S10+ Samsung Galaxy S10+[/caption] Walaupun menggunakan layar 6,4 inci, desain bodi yang agak membulat dan ketebalannya yang hanya 7,8 mm membuat Samsung Galaxy S10+ cukup nyaman digenggam meski dengan satu tangan. Secara keseluruhan sendiri, smartphone ini memiliki dimensi 157,6 x 74,1 mm. [caption id="attachment_52655" align="aligncenter" width="640"]Samsung Galaxy S10+ Samsung Galaxy S10+[/caption]

Prev Next Page 3 of 7
SHARE:

Poco Respon Keluhan HP Meledak Saat Dicas

Spotify Tambah 1000 Koleksi Audiobook