Instrumen utama pesawat ruang angkasa ini adalah Ocean Color Instrument (OCI), yang mengambil data dari lautan melalui sinar ultraviolet, cahaya tampak, dan panjang gelombang inframerah dekat untuk melihat keberadaan fitoplankton, atau organisme mikroskopis yang hidup di lautan dan perairan lainnya.
Sebagai bagian penting dari ekosistem laut, organisme ini menghilangkan karbon dioksida dari atmosfer dan menyediakan sumber makanan bagi banyak makhluk laut. Pesawat luar angkasa juga memiliki dua instrumen polarimeter untuk mempelajari bagaimana sinar matahari berubah ketika melewati atmosfer.
Satelit tersebut sekarang akan menjalani masa uji coba selama dua bulan sebelum memulai pengamatan ilmiahnya.