Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Sharp Boyong Smartphone Leica dan Standar Militer, Berapa Harganya?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Sharp Kembali meramaikan pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan dua produk terbarunya. Aquos R9 Pro dan Aquos Sense9. Keduanya hadir untuk menyasar pasar berbeda dengan spesifikasi dan fitur teranyar.

Diakui Shinji Teraoka sebagai Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia kedua perangkatnya memiliki keunggulan berbeda yang disesuaikan kebbutuhan pengguna. AQUOS R9 pro dengan kamera Leica dan AQUOS Sense9 yang mengantongi sertifikasi standar militer. 

"Kedua produk ini dirancang agar memenuhi kebutuhan konsumen akan kamera canggih, layar luar biasa, performa maksimal, dan ketahanan yang dapat diandalkan. Kami harap keduanya jadi pilihan ideal bagi mereka yang mengutamakan kualitas dan keandalan," ungkap Shinji.

Baca juga:
Sharp Pamer Model Konsep EV Punya Ruang Tamu Pribadi

Hadir sebagai smartphone flagship, Aquos R9 Pro spesifikasi dan fitur yang komplit. Di bagian layer ada IGZO OLED seluas 6,7 nci beresolusi 1440x3120 piksel dan refresh rate 240Hz yang diklaim bisa menghadirkan kecerahan 1000 nits.

Di dapur pacunya, Aquos R9 Pro dibenami prosesor Snapdragon 8s Gen 3 dengan memori 12GB dan ruang penyimpanan 512GB. Fitur AI Engine juga hadir memperkuat ponsel jagoan Sharp ini.

Fitur kamera yang jadi kekuatan Utama R9 Pro memakai tiga kamera beresolusi 50,3 megapiksel dengan lensa Vario-Summicron hasil pengembangan bersama Leica. Tiga kamera tersebut terdiri dari kamera utama dengan lensa 1 inci f/1,8 disertai OIS; lensa ultra wide f/2,2; dan telefoto f/2,6 dengan OIS. Sedangkan kamera depan ponsel ini dibekali kamera 50,3MP f/2,2 yang didukung EIS.

Baca juga:
Dilengkapi Kecerdasan Buatan, Seri Xiaomi 14T Bisa Ngapain?

Ponsel kedua, Aquos Sense9 mengincar pengguna yang perlu ponsel performa mumpuni, ketahanan tinggi kuat dengan desain elegan. Mengantongi sertifikasi MIL-STD 810G dan IP68, Sharp merancang agar smartphone ini mampu bertahan dari guncangan, debu, dan air.

Ponsel ini membawa Snapdragon 7s Gen 2 dipadu RAM 8GB dan ruangan penyimpanan 256GB. Bagian layar ada Pro IGZO OLED, Aquos Sense9 memberikan tampilan yang jernih dan tajam, bahkan saat dipakai di bawah sinar matahari langsung.

Bagian kameranya, Sense9 memakai sensor 50,3MP di bagian depan dan belakang, dan ultra wide lens yang memungkinkan pengguna menangkap gambar dengan kualitas tinggi.

Baca juga:
Xiaomi Indonesia Janji Bawa Lebih Banyak Inovasi di 2025 

"Jadi kalau Aquos 9 Pro memang model flagship kita dengan fitur paling high-end. Kalau Aquos Sense 9 itu lebih ke arah casual life. Jadi untuk penggunaan sehari-hari. Lebih ke anak muda yang stylish dan more colorful, dengan harga yang lebih terjangkau," jelas Ardy Sofyan, Head of Marketing Smartphone Sharp Electronics Indonesia di Jakarta.

Aquos R9 Pro dibanderol Rp 17,99 juta sedangkan Aquos Sense9 di harga Rp 6,199 juta dan tersedia di Erafone, Tokopedia dan Shopee. Sharp memberikan penawaran khusus bagi pembeli di sesi pre-order.

SHARE:

Ini Solusi Cegah Serangan DeepSeek pada Perangkat Seluler

Strategi Indosat Perkuat Konektivitas Sepanjang Jalur Mudik