Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Siapkan Prosesor Sendiri, Huawei Bakal Tantang Intel-AMD?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Huawei dilaporkan tengah mengembangkan prosesor Kirin baru yang bakal digunakan untuk memberi daya pada laptop barunya.

Dilansir dari media lokal MyDrivers.com (2/12/2021), Huawei akan menggunakan prosesor Kirin 9006C di laptop Dyna Cloud (Qingyun) L420 mendatang, yang akan dirilis tahun depan.

Baca Juga:
Huawei Mulai Jual MateBook 14 dan 14s di Tanah Air, Harga Rp13 Jutaan

Prosesor Kirin berbasis 5nm ini memiliki inti ARM 8x yang memiliki clock hingga 3,13GHz. Selain itu, SoC akan mengemas GPU Kirin 9000C.

Dalam lembar spesifikasi yang bocor, laptop tersebut juga akan mengemas memori LPDDR5 8GB dan penyimpanan UFS 3.1 256/512GB.

Qingyun L420 akan hadir dengan layar 14 inci, menampilkan resolusi 2160x1440 (rasio aspek 3:2), dukungan untuk Wi-Fi 6, Bluetooth 4.2 dan baterai 56WHr yang diisi melalui USB-C. Untuk konektivitas, laptop ini memiliki port HDMI, 2x port USB-A, port USB-C (pengisian daya) dan port GbE mini RJ-45.

Laptop ini akan mulai dikirimkan pada tahun 2022 dengan dua sistem operasi domestik di China: Unity OS dan Kylin OS yang baru. Ada juga kemungkinan bahwa laptop tersebut dapat menerima pembaruan untuk HarmonyOS Huawei di masa mendatang.

Baca Juga:
Toko Aplikasinya Disusupi Malware, Ini Kata Huawei

Untuk produk laptop, Huawei biasanya menawarkan chipset Intel atau AMD. Namun adanya proyek pengembangan chipset sendiri ini, perusahaan mungkin mengganti prosesor dari merek-merek tersebut. Bahkan bukan hanya mengganti, secara langsung bakal menjadi kompetitor dari manufaktur chipset lain.

Menurut keterangan rahasia anonim di Weibo (situs web microblogging Cina), dikabarkan bahwa prosesor baru dari raksasa teknologi China tersebut tidak akan menyasar end-user.

Dengan kata lain, kita mungkin tidak akan melihatnya diluncurkan di seri notebook MateBook. Ini juga bisa berarti bahwa komponen Kirin untuk PC mungkin sebuah chip eksklusif untuk seri MateStation dari PC desktop profesional.

SHARE:

Menkomdigi: Warisan Budaya Jadi Elemen Strategis Perkuat Indonesia di Tingkat Global

Sederet Inovasi yang Dikembangkan Nvidia, GPU hingga Ray Tracing