Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Smartfren Bawa Layanan 4G LTE ke Kepulauan Terluar Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Smartfren mengumumkan hadirnya layanan Smartfren 4G LTE di salah satu kepulauan terluar Indonesia, tepatnya di Kabupaten Natuna. Layanan ini dihadirkan sebagai bentuk dukungan dalam pemanfaatan komunikasi demi mengembangkan potensi sosial dan ekonomi masyarakat serta percepatan pembangunan di Natuna.

Baca Juga: Smartfren Beri Dukungan Nyepi Tanpa Internet di Bali

“Kami melihat bahwa Natuna memiliki bonus demografi yang sangat baik karena letaknya yang strategis dan berbatasan langsung dengan Malaysia dan Vietnam. Namun di sisi lain, Natuna memiliki tantangan yaitu kontur wilayahnya yang cukup menantang dan berbentuk kepulauan. Untuk itu hadirnya layanan Smartfren di Natuna diharapkan dapat memberikan kemudahan akses komunikasi dan telekomunikasi bagi warga di daerah tersebut," ujar Merza Fachys, Presiden Direktur Smartfren. Kehadiran layanan Smartfren di Kabupaten Natuna ini juga turut mendapat apresiasi dari Bupati Kabupaten Natuna, Drs. H. Hamid Rizal M.Si. “Hadirnya Smartfren sangat kami apresiasi, karena kami melihat salah satu faktor penting dalam mendukung percepatan pembangunan ekonomi Kabupaten Natuna adalah kelancaran dan kecepatan sarana komunikasi dan informasi,” ujar Hamid.

Baca Juga: Smartfren Ikut Andil Sukseskan Program Nagun Sat Kerthi Loka Bali

Mulai Februari 2019, 15 pemancar sinyal (Base Transceiver Station) Smartfren sudah beroperasi di wilayah Natuna. Hadirnya layanan ini menjadikan masyarakat Natuna dapat  merasakan kenyamanan dalam melakukan streaming video dan musik, bersosial media, hingga browsing melalui jaringan Smartfren 4G LTE. Adapun secara detail wilayah yang sudah tercakup layanan Smartfren adalah Kecamatan Bunguran Timur, sebagian Bunguran Tengah dan Selatan. Saat ini cakupan jaringan Smartfren 4G LTE telah hadir di lebih dari 200 kota di seluruh Indonesia. Sebagai bentuk apresiasi hadirnya Smartfren di Natuna, selama periode promo mulai 6 Maret hingga 6 September 2019, Smartfren akan memberikan Program Unlimited Internet (Internetan Sampai Puas) dengan batas pemakaian wajar dan hanya berlaku untuk area Natuna.  Selain itu, beberapa produk seperti modem wifi seri M6 dan home router Wibox sudah bisa didapatkan di Natuna.

SHARE:

CEO XL Axiata Ajukan Pengunduran Diri

Trafik Layanan Data Telkomsel Naik 11,36% Selama Pilkada Serentak 2024