Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
SpaceX Sukses Kirim Semut Hingga Es Krim ke Angkasa
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - SpaceX baru saja meluncurkan muatan ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Peluncuran dilangsungkan dari Kennedy Space Center NASA, Amerika Serikat.

Peluncuran muatan ini merupakan yang ke-23 kalinya dalam dalam kurun waktu kurang satu dekade. Ini dilakukan menggunakan roket Dragon dengan bobot muatan mencapai 2.170 kilogram.

Baca Juga:

Taiwan Mau Bangun Stasiun Peluncuran Roket Sendiri

Dilansir dari AP News, Rabu (8/9/2021), muatan yang diluncurkan terdiri dari berbagai bahan persediaan dan eksperimen. Muatan ditujukan untuk tujuh astronaut yang bertugas di ISS.

Muatan mencakup makanan segar seperti alpukat, lemon, bahkan es krim. Tak hanya itu, terdapat juga lengan robot seukuran manusia, semut, udang air asin, dan bahkan beberapa jenis tanaman.

Baca Juga:

Jeff Bezos Sukses Tembus Angkasa

Untuk diketahui, SpaceX sendiri memang telah menjadi langganan NASA untuk menjalankan berbagai misi ke luar angkasa. Ini berlangsung sejak 2011 silam, saat NASA menghentikan program pesawat ulang-alik.

Hingga saat ini misi seperti peluncuran muatan dilakukan oleh SpaceX. Dan pada tahun 2024 mendatang, SpaceX sudah dikontrak untuk menjalankan misi menerbangkan astronaut ke bulan.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum