Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Xiaomi Bakal Kalahkan Teknologi Fast Charging Oppo?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Tak cuma memproduksi smartphone dan berbagai perangkat elektronik lainnya, Xiaomi pun tengah mengembangkan teknologi pengisian baterai cepat untuk sebuah smartphone. Dan baru-baru ini, riset mereka tampaknya sudah membuahkan hasil yang baik. Mengutip dari TheVerge (26/03/19), Xiaomi dikabarkan baru saja berhasil mengembangkan teknologi fast charging dengan memanfaatkan sebuah charger berdaya 100 Watt. Dalam sebuah video yang diposting di media sosial asal Tiongkok, Weibo, teknologi tersebut terlihat mampu melakukan pengisian baterai 4.000 mAh hingga penuh hanya dalam waktu 17 menit.

Baca Juga: Fast Charging Xiaomi Mi 9 akan Lebih Cepat dari Redmi Note 7?

Tak cukup sampai situ, dalam video berdurasi 39 detik tersebut juga terlihat bahwa teknologi yang dikembangkan Xiaomi tersebut dapat mengungguli teknologi VOOC yang sudah bertahun-tahun dikembangkan oleh Oppo. Pada video tersebut, ketika diadu dengan kondisi dan waktu yang sama, sebuah smartphone Oppo berbaterai 3.700 mAh yang dipadukan dengan charger VOOC hanya bisa memenuhi 65 persen pada waktu 17 menit. Charger VOOC milik Oppo sendiri dayanya jauh lebih rendah daripada buatan Xiaomi, yakni 50 Watt.

Baca Juga: Apple Belum Tergoda Bikin Fast Charging untuk iPhone?

Hingga saat ini, Xiaomi belum mengumumkan detail dari teknologi tersebut dan smartphone apa nantinya yang akan menggunakannya. Meski begitu, salah seorang General Manager untuk merk dagang Redmi, Lu Weibing sempat mengatakan bahwa teknologi tersebut cukup masuk akal untuk bisa disematkan pada lini smartphone Redmi. Sayangnya, ia belum memberikan informasi lebih detail lagi soal itu.

SHARE:

Tren Belanja Online Masyarakat pada Ramadan-Lebaran 2024

Startup Energi Terbarukan Xurya Lolos Sertifikasi B Corp