Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
YouTube Ikutan Terjun ke Layanan Streaming Musik
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Bagi Anda yang gemar mendengarkan lagu-lagu favorit dari layanan music streaming, tentu sudah sangat akrab dengan platform semacam Spotify, JOOX ataupun Apple Music. Kini layanan serupa akan semakin bertambah, setelah YouTube resmi meluncurkan YouTube Music.

Baca juga:

Selain Bukalapak, Ini Iklan-iklan Perusahaan Teknologi Terpopuler di YouTube

Dilansir dari Ubergizmo.com (19/05/2018), YouTube telah resmi mengumumkan peluncuran YouTube Music atau lebih tepatnya peluncuran ulang. Sebelumnya platform milik Google ini telah lebih dulu meluncurkan YouTube Music pada tahun 2015 yang lalu.

Baca juga:

Berapa Banyak Netizen yang Buka YouTube Per Bulannya?

Menurut YouTube, layanan ini akan menggabungkan “keajaiban” YouTube dengan musik. Sekaligus menghilangkan kerepotan pengguna untuk beralih antara aplikasi musik dan video. “Apakah Anda ingin mendengarkan, menonton, atau mencari, semuanya ada disini. YouTube Music adalah layanan streaming musik baru yang dibuat untuk musik. Ini tidak dapat Anda temukan di mana pun – semuanya diatur dengan sederhana dan dipersonalisasi,” tulis YouTube.

Baca juga:

YouTube Hapus 8,2 Jutaan Video dalam 3 Bulan, Video Apa Saja Itu?

YouTube Music akan tersedia dalam dua varian, gratis dan juga berbayar. Untuk versi gratis, pengguna akan mendapati iklan di aplikasinya. Sedangkan untuk menggunakan versi perbayar, Anda dikenakan biaya sebesar US$9,99 atau sekitar Rp139 ribu per bulannya.

SHARE:

Daya Saing Digital Indonesia Merangkak ke Peringkat 43 Dunia

Sederet Fitur Google Gemini Live yang Kini Hadir di iPhone