Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Facebook Pun Tunduk pada Uni Eropa
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Kritik yang dilontarkan Uni Eropa pada Facebook Inc. selaku perusahaan induk WhatsApp ternyata tak dianggap remeh. Setelah di awal bulan ini mereka meminta agar WhatsApp berhenti membagikan data user, akhirnya pekan lalu Facebook resmi menghentikan aktivitas tersebut. Langkah ini dimulai dari Inggris dan kini sudah berlaku se-Eropa. Tak cuma itu, melansir Engadget (17/11/16), Facebook dan WhatsApp pun sekarang mau bekerja sama dengan Uni Eropa untuk memasyarakatkan penggunaan data user oleh perusahaan teknologi. CEO WhatsApp, Jan Koum, beberapa waktu lalu sempat dihujani kritik akibat berubahnya kebijakan WhatsApp. Gara-garanya, nomor ponsel, nama profil, foto, status, dan beberapa aktivitas online pengguna di aplikasi chatting berumur enam tahun itu akan dibagikan ke Facebook. Tujuan Facebook sebenarnya baik, yaitu untuk memudahkan mereka terhubung dengan bisnis. Namun, tak sedikit ternyata yang menganggap perusahaan Mark Zuckerberg tersebut terlalu berlebihan dalam mengontrol pemakai layanannya. Selain WhatsApp, Uni Eropa sebenarnya juga sudah mewanti-wanti Yahoo. Alasannya, perusahaan internet yang telah diakuisisi oleh Verizon itu membocorkan email pengguna pada badan intelijen Amerika Serikat.   Baca juga: Akhirnya, WhatsApp Resmi Punya Fitur Video Call! Tips: Cara Sembunyikan Foto dan Video WhatsApp di Galeri WhatsApp Belum Siap Jadi Mesin Uang

SHARE:

Google Maps Tampilkan Rute Terbaik Ke Charging Station Kendaraan Listrik

Boring Phone, Ponsel Jadul Bikin Lupa Dunia Maya