Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Intip Spesifikasi Lengkap Wuling Almaz RS Pro Hybrid, SUV yang Pas Buat Liburan
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Wuling Almaz RS Pro Hybrid merupakan SUV 7-penumpang yang menggabungkan performa tangguh dan efisiensi bahan bakar melalui teknologi hybrid. Diluncurkan di Indonesia pada 2023, mobil ini menarik perhatian banyak orang karena desainnya yang sporty, fitur-fitur canggih, dan harga yang kompetitif.

Di musim liburan ini, New Almaz RS Pro Hybrid pun bisa dijadikan pilihan untuk kendaraan untuk perjalanan jarak jauh karena kenyamanan, performa dan efisiensinya.

Baca Juga:
Laris Manis, Wuling Cloud EV Paling Banyak Dipesan di Ajang PEVS 2024

Diketahui, Almaz RS Pro Hybrid punya desain eksterior sporty dengan garis-garis tajam dan lekuk yang aerodinamis. Bagian depannya dilengkapi lampu LED dan gril besar dengan kesan gagah.

Sedangkan di bagian samping terdapat roda alloy 18 inci yang sporty dan spion dengan lampu sein LED. Sementara bagian belakang, Wuling Almaz RS Pro Hybrid dilengkapi lampu LED unik serta bumper sporty.

Masuk ke ruang kabin, interior Almaz RS Pro Hybrid terdapat kursi yang dilapisi dengan bahan kulit sintetis serta konfigurasinya dapat diatur dengan mudah. Mobil ini juga dilengkapi dengan panoramic sunroof yang memberikan rasa lega dan terbuka bagi penumpang.

Di bagian depan terdapat layar sentuh berukuran 10.4 inci yang dapat digunakan untuk mengontrol berbagai fitur hiburan dan navigasi ditambah infinity speakers, wireless charging pad, built in air ionizer.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Nikon Kenalkan Lensa Autofokus Nikkor Z 35mm f/1.4, Ini Keunggulannya

Windows 10 Akan Berakhir, Penjualan PC Terbaru Tumbuh 5%