Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Banjir Promo Menggiurkan di Indocomtech 2018
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Pameran teknologi dan gadget terbesar di Indonesia, Indocomtech 2018 resmi digelar pada 31 Oktober hingga 4 November 2018. Beragam promo menarik dari para eksebitor siap memanjakan pengunjung yang hadir ke Jakarta Convention Center. Total, ada 250 eksibitor yang membawa beragam merek, aksesoris, dan e-commerce yang turut serta. Indocomtech tahun ini juga tetap meriah dengan adanya promo dan diskon produk. Program Clearance Sale yang biasanya baru digelar di akhir pekan, namun pada tahun ini telah ramai sejak hari pertama Indocomtech 2018.

Baca juga:

Cuci Gudang! Erafone Jual Ponsel Ex-Display dan Ex-Service di Indocomteh 2018

Pada Indocomtech 2018 ini beberapa brand mengumumkan produk terbarunya serta menyediakan program dan promo menarik untuk memeriahkan Indocomtech 2018. Salah satunya adalah merek Asus yang memberikan diskon dan bonus untuk pembelian smartphone, notebook, dan laptop ROG. “Kami juga akan melakukan promo yang menarik untuk setiap pembelian notebook gaming ROG akan mendapatkan jaket ROG ekslusif. Untuk semua notebook ROG akan mendapatkan paket gaming senilai Rp2.500.000, yang di dalamnya terdapat game seperti Final Fantasy, PUBG, lain-lain,” ujar Hendra Wijaya, Product Marketing of Republic of Gamers (ROG) PT Asus Indonesia.

Baca juga:

Tak Cuma Promosi, Beragam Edukasi Tersaji di Indocomtech 2018

Selain Asus, Erajaya juga membuka tiga booth besar untuk menawarkan diskon pembelian barang selama Indocomtech 2018 berlangsung. Ketiga booth tersebut adalah Samsung, Erafone, dan iBox memberikan promo berlimpah dengan diskon jutaan rupiah. “Clearance sale hingga 90 persen dan yang menarik ada penawaran cicilan 0 persen selama 24 bulan dari banking dan financing yang bekerjasama dengan kami. Yang terpenting adalah pengalaman pengguna menjadi satu sisi yang diutamakan Erajaya,” papar Djatmiko Wardoyo, Marcom Director of Erajaya Group.

Baca juga:

Asus Betah Bertengger di Ranking Teratas Pasar Laptop

Sementara itu, Sony juga memberikan penjelasan tentang program dan produk konsol game PlayStation generasi baru, termasuk di dalamnya seri PlayStation VR, melalui arena tester untuk pengunjung Indocomtech 2018. “Kami baru saja dua bulan lalu mempersiapkan operasional PlayStation di Sony Indonesia, jadi di Indocomtech 2018 sebatas memperkenalkan dan membuka pasar. Namun, kami memiliki program diskon pembelian PS4 Pro seharga Rp6.699.000 berhadiah langsung Camo backpack dan Trade in Promo untuk penukaran console game PS model lama,“ tutur Teoh Wah Keong, PlayStation Dept Head PT Sony Indonesia. Indocometch 2018 diikuti oleh lebih dari 250 eksibitor dari bidang telekomunikasi, komputer, software, games, smartphone, produk elektronik, serta aksesoris. Tiket masuk dapat dibeli dengan harga Rp20.000 untuk hari Rabu-Jumat. Sedangkan pada hari Sabtu dan Minggu, pengunjung dapat membeli tiket masuk seharga Rp 30.000.

SHARE:

Ini Alasan Departemen Kehakiman AS Tuntut Google Jual Chrome

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16