Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Deretan Perangkat yang Akan Debut di Samsung Galaxy Unpacked 2024
SHARE:

Samsung Galaxy Watch Ultra dan Galaxy Watch 7

Berikutnya bocoran terbaru dari Dealabs mengenai spesifikasi Samsung Galaxy Watch "Ultra" dan Series 7. Laman bocoran tersebut memperlihatkan beberapa render dari kedua model jam tangan baru tersebut sekaligus memberikan beberapa detail penting. Diantaranya bocoran opsi ukuran 40mm, 44mm, dan 47mm, chipset AP 3nm untuk pengoperasian yang lebih lancar dan bertenaga, pemantauan kesehatan seperti deteksi oksigen darah dan analisis stres dan tidur, pelacakan olahraga, dan banyak lagi.

Galaxy Watch 7 Ultra diduga akan tersedia dalam satu ukuran, 47mm, dan tiga warna seperti titanium grey, titanium silver, dan titanium white. Jam tangan ini juga akan mendukung konektivitas 4G dan Bluetooth.

Kebocoran lain menunjukkan pengisian daya 15W, yang 50% lebih cepat dari jam tangan Galaxy saat ini. Tampaknya akan ada sedikit perbedaan dalam masa pakai baterai di Galaxy Watch 7 dan Watch Ultra. Bocoran spesifikasi menunjukkan opsi 40mm dan 44mm untuk Watch 7 masing-masing memiliki baterai 300mAh dan 425mAh, sedangkan Watch 7 Ultra 47mm akan membawa baterai terbesar yaitu 590 mAh.

Menariknya, Watch Ultra kemungkinan akan dibekali Galaxy AI untuk keperluan seperti menulis pesan dan menampillkan insight tidur.

Baca Juga:
Samsung Ingatkan Fitur Galaxy AI Gratis hingga 2025

Samsung Galaxy Ring

Samsung Galaxy Ring menjadi produk yang sangat dinantikan debut di Samsung Unpacked beberapa hari ke depan. Seperti cincin pintar lainnya, Galaxy Ring kemungkinan menawarkan fitur kesehatan dan pelacakan tidur disamping tersedia dalam berbagai warna dan ukuran.

Dari rumor yang beredar sejauh ini, Galaxy Ring diharapkan mendukung fungsi EKG dan pengukuran aliran darah, yang memberikan data detak jantung dan kadar oksigen darah. Selain itu akan ada fitur untuk mengontrol perangkat melalui Samsung SmartThings dan pembayaran wireless melalui Samsung Pay.

Selama MWC pada bulan Februari, eksekutif Samsung Hon Pak mengatakan bahwa aplikasi Samsung Health akan memainkan peran integral dalam pengalaman Galaxy Ring, termasuk kemampuan untuk memantau potensi gejala apnea tidur dengan melacak pola tidur dan perubahan oksigen darah serta mempertahankan peringatan detak jantung saat tidur.

Galaxy Ring juga akan mendukung "Skor Vitalitas Saya", sebuah cara untuk secara cerdas melacak kesiapan fisik dan mental Anda untuk menjalani hari berdasarkan data tidur, aktivitas, dan detak jantung Anda. Untuk ukuran dan warna, cincin akan tersedia dalam warna silver, hitam, dan emas, dengan ukuran mulai dari 5 hingga 13.

Samsung Galaxy Buds 3 Pro

Galaxy Buds 3 Pro membawa perubahan dari bentuk tradisional Samsung yang mirip bohlam, dengan desain bertangkai yang lebih mirip dengan Apple AirPods. Desain ini menawarkan peningkatan posisi mikrofon untuk panggilan dan perintah suara, serta pemasangan yang lebih kokoh, karena earbud kini menempel di sisi wajah Anda.

Prev Next Page 2 of 2
SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun