Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Kantongi Investasi dari Booking Group, Grab Lirik Bisnis Travel?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Grab siap merambah layanan baru di luar transportasi online. Perusahaan ride-sharing asal Malaysia ini akan mengincar bisnis travel dan kesehatan online. Kehadiran layanan travel itu tidak lepas dari kucuran dana dari Booking Holdings, pemilik situs Booking.com dan Agoda.com, yang memungkinkan pengguna Grab untuk memesan hotel dari aplikasi. Sementara kerja sama dengan Ping An Good Doctor bakal menghadirkan solusi untuk kesehatan online. Beberapa layanan yang dapat diberikan, seperti konsultasi medis dan pengiriman obat.

Baca Juga: Aplikasi Grab Sediakan Tombol Streaming Video Hooq

"Kita banyak sekali (investor) big names atau perusahaan-perusahaan yang reputable secara worldwide. Sebut saja Microsoft, Toyota Motor, Hyundai, Ping An, dan Booking Group. Investasi dari Ping An dan Booking Group ini kita akan masuk lagi ke super app yang lain, yang ditunggu-tunggu yaitu travel dan medical," kata Ridzki Kramadibrata, President of Grab Indonesia, saat mengumumkan kerjasama dengan Hooq, di Jakarta, Rabu (13/2/2019). Bicara nilai investasi yang disodorkan kedua perusahaan itu terhadap Grab, Ridzki enggan membeberkan secara detail. Dengan kolaborasi ini memungkinkan Grab untuk menghadirkan lebih banyak layanan, di samping layanan transportasi online, pengiriman makanan, dan logistik.

Baca Juga: Duet Grab dan Warung Pintar Berdayakan UKM Go Digital

Lebih lanjut, untuk bisnis e-commerce, Grab lebih memilih menerapkan ecosystem partnership dengan platform marketplace Tokopedia, ketimbang melakukan integrasi aplikasi seperti yang ditawarkan layanan streaming video Hooq. "In state of masuk di dalam (aplikasi) Grab, kita melakukan ecosystem partnership. Karena Tokopedia adalah the largest e-commerce di Indonesia, kita lihat kita membentuk ekosistem sehingga orang jadi lebih mudah nantinya misalnya belanja di Tokopedia nanti ada rewards-nya bisa dipakai di Grab, terus bayarnya pakai Ovo. Ekosistem ini sangat dibutuhkan agar orang clear bisa berada di dalam satu ekosistem," tuturnya.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun