Kesimpulan
Sebagai smartphone menengah atas, Samsung Galaxy M34 5G sudah memiliki fitur multimedia yang lengkap. Salah satunya adalah penggunaan layar 6,6 inci Super AMOLED yang memiliki resolusi 1.080 x 2.340 piksel dan refresh rate 120Hz. Tak ketinggalan, untuk mengimbangi daya tahannya, Samsung juga menyematkan baterai 5.000 mAh.
Dari sisi spesifikasi hardware, smartphone ini mengadopsi chipset Octa-core MediaTek MT6877V Dimensity 1080 (6 nm) dan ditunjang dengan RAM berkapasitas 8 GB. Sementara memori internalnya mencapai 256 GB. Performa chipsetnya sendiri sudah cukup mumpuni untuk kebutuhan sehari-hari.
Sementara dari sisi kameranya, komposisi lensa kamera 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide), dan 5 MP (macro) mampu dioptimalkan oleh Samsung sehingga memiliki kinerja yang cukup memuaskan. Tak ketinggalan, bagi penggemar foto selfie, ada kamera 13 MP pada bagian depannya.
Spesifikasi
Jaringan: 2G / 3G / 4G / 5G
Dimensi: 161,3 x 78,1 x 8,2 mm
Sistem Operasi: Android 13
Ukuran Layar: 6,6 inci
Jenis Layar: Super AMOLED, 120Hz
Resolusi Layar: 1.080 x 2.340 piksel
Kerapatan Layar: ~390 ppi
Kamera Depan: 13 MP (wide)
Kamera Belakang:
48 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8µm, PDAF, OIS
8 MP, f/2.2, 123˚, (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm
5 MP, f/2.4, (macro)
Chipset: MediaTek MT6877V Dimensity 1080 (6 nm)
Prosesor: Octa-core (2 x 2,6 GHz Cortex-A78 & 6 x 2 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G68 MC4
Kapasitas RAM: 8 GB
Memori Internal: 256 GB
Memori Eksternal: microSD
Kapasitas Baterai: 5.000 mAh