Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Oppo Ikut Pamerkan Ponsel Lipat, Serupa Huawei Mate X?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Oppo sepertinya tak ingin ketinggalan dengan keriuhan hadirnya ponsel lipat di pasaran. Vendor smartphone asal Tiongkok tersebut kabarnya tengah mengerjakan foldable phone mereka sendiri. Namun justru yang menarik perhatian adalah, bahwa ponsel lipat milik Oppo memiliki desain yang begitu identik dengan Huawei Mate X. Setelah Samsung meresmikan kelahiran Galaxy Fold minggu lalu, Huawei ikut masuk ke persaingan dengan memamerkan ponsel lipat dengan bezel yang begitu tipis.

Baca Juga: Eksplorasi Teknologi 5G dan 10x Lossless Zoom Oppo di MWC 2019

Dilansir dari TechRadar.com, di dalam situs Weibo terlihat penampakan smartphone lipat yang dibuat oleh Oppo. Foto ini diunggah langsung oleh Vice President Oppo, Brian Shen. [caption id="attachment_46799" align="aligncenter" width="596"] smartphone lipat Oppo (Source: TechRadar.com)[/caption] Menurut Shen, saat ini pihaknya belum akan memproduksi ponsel lipat ini secara massal. Sebab, Oppo terlebih dahulu ingin melihat bagaimana respon yang diberikan masyarakat akan kehadiran smartphone dengan desain yang inovatif ini.

Baca Juga: Oppo A7 Versi RAM 3GB Dijual Lebih Murah

Banyak yang beranggapan bahwa desain ponsel lipat buatan Oppo ini identik dengan Huawei Mate X. Seperti komposisi kamera yang terlihat serupa dan juga cara kerjanya saat bertransformasi dari smartphone ke bentuk tablet. Hanya saja ponsel lipat buatan Oppo terlihat memiliki bezel yang sedikit lebih tebal dibanding kompetitornya tersebut. Sayangnya hingga berita ini diterbitkan, belum ada informasi lebih lanjut mengenai detail dan spesifikasi yang dibenamkan ke dalam ponsel lipat satu ini.

SHARE:

Daftar Perangkat Samsung yang Bisa Cicipi Galaxy AI

Desain Sepeda Motor Ini Memanfaatkan Teknologi Blockchain dan Tersedia Sebagai Token NFC