Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Pengguna iPhone Bisa Jajal Pengalaman Samsung Galaxy Z Series
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung memberikan kesempatan bagi para pengguna iPhone untuk merasakan pengalaman menggunakan Galaxy Z Fold5 atau Galaxy Z Flip5.

Versi terbaru dari Try Galaxy sekarang menyediakan beberapa fitur One UI 5.1.1 pada smartphone Android. Untuk iPhone, aplikasi Try Galaxy dapat bekerja melalui browser Safari untuk memberikan pengalaman menggunakan ponsel Galaxy.

Baca Juga:
Cover Screen Samsung Galaxy Z Flip5 Lebih Besar, Bisa Buat Apa Saja?

Berbagai aplikasi dan widget tersedia bersamaan dengan bermacam tutorial bawaan, jika pengguna belum terbiasa dengan tampilan Galaxy.

Jika Anda memiliki iPhone lain, Anda dapat menghubungkan kedua iPhone di aplikasi dan mencoba 'Fold Experience' agar bisa merasakan sensasi layar lipat Z Fold5.

Baca Juga:
Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip4 dan Galaxy Z Flip5

Aplikasi Try Samsung sendiri diluncurkan pada tahun 2022 lalu untuk menampilkan pengalaman Galaxy S23 pada tahun 2022, dan berhasil mengumpulkan lebih dari 7 juta unduhan.

Untuk pengguna iPhone yang ingin menyicip pengalaman Galaxy Z Fold5 ayau Galaxy Z Flip5 dapat mendownload aplikasi Try Galaxy atau kunjungi website trygalaxy.com

SHARE:

Menkomdigi: Warisan Budaya Jadi Elemen Strategis Perkuat Indonesia di Tingkat Global

Sederet Inovasi yang Dikembangkan Nvidia, GPU hingga Ray Tracing