Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Qualcomm Rilis Snapdragon 768G, Berikut Rinciannya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Snapdragon 768G dirancang untuk memberikan performa kelas tinggi, memungkinkan pengalaman gaming yang pintar dan imersif dengan integrasi konektivitas 5G global yang sesungguhnya. Ia juga mendukung on-device AI yang canggih dan fitur-fitur Qualcomm Snapdragon Elite Gaming tertentu.

"Kami berada di posisi unik untuk mempercepat komersialisasi 5G dalam skala besar, dan Snapdragon 768G merupakan salah satu contoh bagaimana kami terus berupaya memberikan solusi yang dapat menjawab kebutuhan dari para Original Equipment Manufacturer (OEM) konsumen kami," kata Kedar Kondap, Vice President, Product Management, Qualcomm Technologies, Inc. "Portofolio kami yang terus berkembang berpotensi untuk membuat 5G dapat diakses oleh miliaran pengguna ponsel pintar di seluruh dunia." tambahnya.

Dibanding Snapdragon 765G, Snapdragon 768G menawarkan berbagai perbaikan sebagai berikut

  • Prime core utama dari CPU Qualcomm Kryo 475 memiliki clock speed hingga 2,8 GHz (meningkat dari 2,4 GHz)
  • GPU Qualcomm Adreno 620 menawarkan peningkatan performa hingga 15%
  • Mendukung Adreno Updateable GPU Drivers

Selain berbagai peningkatan performa tersebut, Snapdragon 768G juga dirancang untuk memberikan performa gaming yang superior, konektivitas 5G, dan kemampuan-kemampuan multi kamera yang pintar, serta di saat yang sama tetap menjaga konsumsi daya baterai.

Snapdragon 768G juga kompatibel dengan desain dan perangkat lunak dari Snapdragon 765 dan 765G.

Snapdragon 768G memberikan fitur-fitur tertentu dari Snapdragon Elite Gaming untuk memberikan optimisasi dan ekstensi game khusus, permainan yang lebih lancar dengan detil gambar dan warna yang semakin terperinci dengan keakuratan 10-bit HDR untuk memberikan pengalaman mobile gaming berkualitas tinggi.

Platform ini merupakan yang pertama dari seri 7 yang mendukung Adreno Updateable GPU Drivers sehingga memberikan kontrol bagi pemain untuk melakukan pembaruan dan konfigurasi driver GPU agar mendapatkan refresh rate layar tertinggi guna memberikan visual yang nyata pada game favorit mereka.

Dipadukan dengan GPU Adreno 620 yang memberikan 15% kemampuan render grafis yang lebih cepat dibanding Snapdragon 765G dan mendukung layar 120Hz, pengguna dapat menikmati pengalaman gaming yang sangat nyata dengan performa terdepan dari tiap unit core.

Didedikasikan untuk membawa konektivitas superior dari 5G multimode meluas secara global seperti pendahulunya, Snapdragon 768G dengan Snapdragon X52 5G Modem-RF System mendukung seluruh area-area utama dan frekuensi, termasuk 5G mmWave dan sub-6 GHz, 5G SA dan NSA, TDD dan FDD dengan Dynamic Spectrum Sharing (DSS), roaming 5G global dan dukungan multi-SIM.

Snapdragon X52 5G Modem-RF System dirancang untuk memberikan multi-gigabit dengan puncak kecepatan unduh hingga 3,7Gbps dan kecepatan unggah hingga 1,6Gbps memastikan dukungan konektivitas superior dan ketahanan baterai seharian bagi para pengguna di seluruh dunia.

Qualcomm AI Engine generasi kelima teranyar yang digabungkan dengan X52 5G Modem-RF System menyempurnakan hampir seluruh pengalaman mobile, mulai dari kamera, audio, suara hingga gaming.

AI Engine yang ada di Snapdragon 768G menenagai pengalaman mobile yang canggih dan mulus sehingga dapat menjalankan berbagai penggunaan yang unik dan inovatif seperti penerjemahan secara real time dan filter lensa berbasis AI yang lancar untuk digunakan di aplikasi media sosial.

Selain itu, Qualcomm Sensing Hub berdaya rendah memungkinkan perangkat untuk tetap awas terhadap perintah suara saat menggunakan asisten suara AI dan dapat secara otomatis mengidentifikasi musik yang sedang diputar di sekitar pengguna tanpa menguras daya baterai secara berlebihan.

Pengumuman Snapdragon 768G terbaru hari ini juga seiring dengan peluncuran Redmi K30 5G Racing Edition, ponsel pertama yang menggunakan platform ini dan mendukung 5G SA/NSA dual-mode, 120Hz display dan 64MP kamera.

SHARE:

Dear Perempuan, Wajib Punya Deretan Aplikasi Ini di Smartphone

Viral Modus Mencari Pekerja, Ancam Korban hingga Minta Foto Pakai Bra