Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ribuan Aplikasi Android Ternyata Bisa Lacak Posisi Smartphone Tanpa Izin
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Semakin banyak yang menggunakan Android, semakin banyak pula penjahat yang mengintai untuk bisa menyusup ke perangkat tersebut. Bahkan, ternyata aplikasi yang bisa melakukan berbagai hal pada perangkat Android meski tak diizinkan oleh penggunanya.

Baca Juga: 5 Aplikasi Android Terbaik untuk Nonton Film Online Gratis

Mengutip dari TheVerge (08/07/19), pada ajang PrivacyCon 2019 yang diadakan beberapa waktu lalu, ada sebuah hasil riset yang memaparkan soal temuan terhadap ribuan aplikasi berbahaya yang dapat melacak keberadaan penggunanya walaupun penggunanya tidak memberikan izin kepada aplikasi tersebut. Berdasarkan hasil temuan tersebut, tampak bahwa ribuan aplikasi tersebut berhasil menemukan cara untuk mencurangi sistem perizinan (permission) pada Android. Pasalnya, walaupun tidak diizinkan untuk melacak lokasi pengguna, setelah aplikasi tersebut terpasang, setidaknya ada sedikit data yang bisa diakses olehnya.

Baca Juga: Aplikasi Android Messages Kini Bisa Tangkal Spam

Dari sedikit data yang diperoleh tersebut, aplikasi itu akan terhubung dengan aplikasi lainnya yang ternyata sudah diizinkan oleh penggunanya untuk melihat berbagai data yang lebih banyak. Dari situlah, terjadi kebocoran data. Beberapa aplikasi tersebut bisa saja hanya mengirimkan informasi berupa MAC Address dari perangkat jaringan yang sedang terkoneksi dengan smartphone, seperti router dan access point. Dan pada akhirnya, lokasi dari pengguna bisa terdeteksi.

SHARE:

Cara Service Smartphone Vivo Pakai Layanan Antar Jemput

Windows 10 Capai 70% Pangsa Pasar OS Microsoft, Windows 11 Turun Peminat