Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Asus Unjuk Zenbook Flip UM462 Berotak AMD Ryzen
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Asus baru saja meluncurkan dua laptop paling ringkas di kelasnya, yakni ZenBook UM431 dan ZenBook Flip UM462. Yang berbeda di kedua seri ZenBook terbaru ini adalah sama-sama dibekali prosesor AMD Ryzen Mobile generasi terbaru. Sama seperti ZenBook UM431, laptop stylish ZenBook Flip UM462 juga merupakan salah satu varian ZenBook pertama yang mengadopsi prosesor AMD Ryzen Mobile generasi kedua seri 3000.

Baca Juga: Asus Luncurkan ZenBook UM431DA Bertenaga AMD Ryzen Mobile

ZenBook Flip UM462 versi tertinggi ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 7 3700U Quad Core yang mampu bekerja di kecepatan hingga 4,0GHz. Selain itu ada juga versi prosesor AMD Ryzen 5 3500U Quad Core yang memiliki kecepatan 3,7GHz. Kedua prosesor itu juga telah dilengkapi dengan chip grafis terintegrasi Radeon Vega yang hemat daya, sehingga dapat diandalkan untuk bekerja secara mobile. Laptop ini dilengkapi dengan RAM 8GB dengan penyimpanan PCIe SSD dengan kapasitas hingga 512GB. ZenBook Flip UM462 merupakan laptop convertible dengan teknologi 360° ErgoLift hinge yang memungkinkan layarnya untuk diputar hingga 360 derajat. Berkat bezel yang sangat tipis membuat ZenBook Flip UM462 hadir dengan screen-to-body ratio hingga 90% dan membuat dimensi keseluruhan bodinya menjadi lebih ringkas dari laptop convertible sekelasnya. Jika dibandingkan dengan pendahulunya, ada perluasan screen-to-body ratio sampai 10% pada ZenBook Flip UM462. "ZenBook Flip UM462 membawa progress besar ketimbang pendahulunya, terutama screen-to-body ratio yang lebih luas ketimbang 80 persen. Laptop ini memiliki screen-to-body ratio hingga 90% dan four-sided NanoEdge," tutur Cy Lu, Asus Indonesia Country Product Manager, saat memperkenalkan ZenBook Flip UM462, di Jakarta, Kamis (14/11/2019).

Baca Juga: ASUS Zenbook S UX392, Ultrabook Tipis Bertenaga Powerful

Sebuah fitur inovatif juga tampil di ZenBook Flip UM462, yaitu teknologi NumberPad. Fitur yang telah diadopsi di berbagai lini ZenBook terbaru tersebut memungkinkan touchpad di ZenBook Flip UM462 dapat dialihfungsikan sebagai numpad. Cukup dengan menyentuh ikon NumberPad yang ada di ujung touchpad di ZenBook Flip UM462 untuk mengaktifkan fitur ini. Laptop Asus satu ini juga mengusung face login seperti halnya fitur pada smartphone saat ini. Fitur ini didukung oleh kamera 3D IR HD yang berkolaborasi dengan Windows Hello. Dengan demikian, keamanan laptop dapat terjaga dengan baik. Tidak hanya itu, ZenBook Flip UM462 memiliki sertifikasi ketahanan standar militer MIL-STD-810G. Hal ini membuat Zenbook Flip terbaru ini memiliki tingkat ketahanan yang lebih lama saat ada dalam kondisi ekstrim, seperti terjatuh, terkena air, dan lain sebagainya. Asus ZenBook Flip UM462 dibanderol seharga Rp 12,299,000 untuk versi AMD Ryzen 5, sedangkan varian Flip UM462 tertinggi dilepas seharga Rp 13,299,000.

SHARE:

Usia Satu Tahun, Bank Saqu Umbar Jumlah Nasabah Solopreneur

Update Terbaru Bikin Gamer Bisa Main PlayStation Portal Tanpa PS5