Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Trik Download Ulang Aplikasi yang Sudah Dihapus dari App Store
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Semua yang ada di internet bisa dilacak. Hal ini berlaku juga untuk sejarah penggunaan aplikasi Anda di perangkat bikinan Apple. Lewat App Store, Anda bisa saja mencari tahu apa saja aplikasi yang pernah Anda unduh di iPhone atau iPad Anda sedari awal. Bahkan, memasang lagi aplikasi yang telah di-remove dari toko resmi iOS itu. Untuk bisa melakukan ini, ada caranya sendiri, lho. Coba simak langkah-langkah berikut seperti dikutip dari HowToGeek (15/11/17).

Baca juga:

Begini Cara Menarik Kembali Chat Salah Kirim di WhatsApp

1. Bukalah App Store di gadget Apple Anda. Kemudian sentuh ikon Profil di pojok kanan atas. 2. Setelah itu, pilih opsi Purchased, tepat di bawah email akun Anda. Trik Download Ulang Aplikasi yang Sudah Dihapus dari App Store

Baca juga:

Apple Siapkan Chipset Octa-core untuk iPad?

3. Dari sini, Anda akan mendapati dua opsi: All dan Not on this iPhone (jika Anda membukanya di iPhone). Section All adalah daftar seluruh aplikasi yang pernah Anda pasang di gadget Anda. Sementara pilihan lainnya mencantumkan daftar aplikasi yang pernah Anda install, tetapi pada momen itu sudah dihapus atau dicopot. Silakan pilih section yang memudahkan Anda untuk menemukan aplikasi yang Anda maksud. Trik Download Ulang Aplikasi yang Sudah Dihapus dari App Store

Baca juga:

Sebelum Ada Apa-apa, Ini Cara Menambahkan Kontak Darurat di iPhone Anda

4. Jika Anda ingin mengunduh ulang aplikasi yang pernah Anda install, sentuh saja simbol awan dan panah ke bawah di samping nama aplikasi tersebut. Dari sumber yang redaksi kutip, cara ini memungkinkan Anda untuk men-download lagi aplikasi lawas yang sudah dihapus dari App Store, baik oleh Apple maupun si developer. Akan tetapi, keberhasilan trik ini juga bergantung pada keberuntungan Anda. Dari sini pula, jika Anda merasa ada aplikasi yang tak perlu tercantum di daftar Purchased App, swipe saja baris aplikasi itu ke kiri. Lantas, pilihlah Hide untuk me-remove app tersebut dari "nostalgia" aplikasi Anda. Selamat mencoba!  

SHARE:

Terancam Diblokir, ByteDance Diminta Jual TikTok ke Perusahaan AS

Rumor Apple Bakal Rilis iPhone 16 Tanpa Tombol Fisik?