Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Update Besar Windows 10 Terhambat Blue Screen
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Dalam pengembangan sebuah software, ada saja bug yang mengganggu yang bisa menghambat proses pembaharuan. Bahkan, di antaranya bisa membuat tanggal rilis menjadi molor. Dan itu kini terjadi pada Microsoft ketika ingin melakukan pembaharuan bagi Windows 10. Mengutip dari TheVerge.com (17/04/2018), Microsoft dikabarkan menemui masalah yang cukup kritis saat ingin merilis update besar untuk Windows 10. Update dengan kodenama Redstone 4 itu awalnya direncanakan bisa dirilis pada 10 April 2018. Namun saat ini masih mengalami masalah Blue Screen.

Baca juga:

Adaptasi Windows 10 ke Berbagai Platform Dijanjikan Lebih Baik

"Dalam kasus-kasus tertentu, masalah keandalan ini dapat membuat kemungkinan Blue Screen of Death (BSOD) lebih tinggi, pada PC misalnya," kata Dona Sarkar, Kepala Program Windows Insider di Microsoft. Masalah yang ditemui oleh Microsoft tersebut sendiri baru ditemukan pada saat Redstone 4 memasuki fase-fase terakhir pengembangan. Oleh karena itu, mereka mengambil langkah yang terbilang cukup radikal dengan cara membuat baru guna menghilangkan bug itu.

Baca juga:

Tips Tetap Bisa Upgrade ke Windows 10 Gratis Setelah Periode Promo Berakhir

"Ketimbang membuat pembaharuan paket, kami memutuskan untuk membuat build baru agar bisa memperbaiki bug dengan menyeluruh," lanjut Dona.

Baca juga:

Kangen Sama Windows 7? Sulap Start Menu Windows 10 Jadi Start Menu Windows 7 Yuk!

Update besar Windows 10 pada Redstone 4 sendiri bakal membawa sejumlah fitur baru, seperti Timeline, dukungan HDR, dan perubahan tampilan desain interface. Dikarenakan ada bug yang sangat mengganggu tersebut, dibutuhkan waktu beberapa bulan lagi untuk bisa merilisnya ke publik.

SHARE:

Microsoft Sarankan Teknologi AI untuk Tingkatkan Keamanan Siber

Ini Alasan Microsoft Tunda Fitur AI Recall Windows 11 hingga Desember