Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Update Terbaru LifeAfter, Pemain Bisa Bikin Taman Hiburan Sendiri di Escape Park!
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - NetEase Games rilis update yang menarik ke game doomsday survival, LifeAfter. Update terbaru kali ini bernama Escape Park, yang bawa gebrakan baru ke dunia LifeAfter.

Baca Juga: Undawn, Game Survival Terbaru Buatan Tencent Games Buka Praregistrasi di iOS dan Android

Hal yang membuat istimewa update kali ini, yaitu konten utamanya yang bernama Level Editor, sesuatu yang sudah lama ditunggu oleh penggemar. Patch ini bawa satu dalam bentuk taman hiburan yang muncul secara tiba-tiba di tengah huru-hara dunia LifeAfter.

Baca Juga: Game Katmandu: EtherMerge Resmi Hadir di iOS dan Android

Di sana penuh dengan dekorasi dan kebahagiaan penuh warna, dan itulah yang menjadi keunikannya. Sebab bagi Doomsday World, dunia ini adalah tempat yang misterius dan mengerikan.

Baca Juga: Raid: Shadow Legends Punya Mode Baru, Seperti Apa?

Di Escape Park, pemain bisa coba jadi desainer level. Kalian bisa jajal Roller Coaster Tycoon dan bikin taman hiburan paling keren dengan manfaatkan rintangan dan tantangan yang ada. Escape Park bisa jadi tempat yang cocok buat ajak teman dan uji kemampuan bertahan hidup atau parkour.

Baca Juga: State of Survival Bawa Tiga Hero Baru ke Game

Selain itu, ada ancaman baru yang muncul ke LifeAfter. Jamur corrupted sudah sampai ke kamp dan semua orang berada dalam masalah lagi. Kalian harus lawan semua kontaminasi dan temukan sumber dari semua kekacauan ini karena nasib umat manusia dipertaruhkan.

Baca Juga: The Walking Dead: All-Stars Bawa Update Terbaru ke Game, Apa Saja yang Baru?

Corruption Crisis bakalan jadi peristiwa yang mendebarkan karena memuncak dalam pertempuran bos besar-besaran. Ditambah, game ini juga hadirkan outfit Collector’s Edition baru bernama Obsidian Will, yang memberi gambaran, seperti apa kehidupan sebelum kiamat. Ada juga furnitur bertema baru, seperti Psychedelic Forest yang harus diwaspadai.

SHARE:

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus untuk Perkuat Lini PC

Starlink Punya Market Berbeda, XL Axiata Sebut Bukan Kompetitor