Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google for Jobs, Langkah Asik Cari Kerja dari Google
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Pada perhelatan I/O, Google memperkenalkan fitur terbaru mereka pada laman pencariannya, yakni Google for Jobs. Seperti namanya, fitur tersebut akan memudahkan Anda dalam mencari pekerjaan secara online. Dilansir dari Android Police (29/5/2017), Google mendesain sedemikian rupa tampilan mesin bagi mereka yang hendak mencari pekerjaan. Pihaknya pun percaya, para pencari pekerjaan akan lebih mudah dan efektif ketika melakukan pencarian pada laman Google Search yang telah dibumbui dengan Google for Jobs. Ketika Anda mengetikan sebuah pekerjaan, contohnya saja “Barista”, maka mesin pencarian Google akan secara otomatis menyajikan situs yang membuka lowongan untuk pekerjaan tersebut. Fitur Google for Jobs juga menjadikan user interface dari Google Search lebih ringkas, dengan dilengkapi oleh detail informasi lowongan. [gallery ids="17427,17426,17425"] Pembaharuan ini telah diuji coba pada Google Search versi mobile. Hasilnya bisa Anda nilai sendiri pada foto yang telah tersemat. Pun demikian, Google turut menghadirkan fitur Google for Jobs pada mesin pencari versi web desktop. Sehingga, para pencari kerja tetap dapat melakukan pecarian, melalui PC ataupun smartphone mereka. Namun sayang, hingga saat ini fitur tersebut baru dapat digunakan oleh segelintir pengguna Google, tanpa adanya informasi mengenai waktu diluncurkannya kepada seluruh netizen. Baca juga: Puas Permalukan Dua Master Catur Go, Ini Target AI Google Selanjutnya Segera, User Android Bisa Sembunyikan Foto Pribadi Pakai Google Photo! Digunakan 500 Juta Orang, Google Photos Tambah Tiga Fitur Penting

SHARE:

Masalah Fuel Pump, Ratusan Suzuki Jimny 3-Door Kena Recall di Indonesia

Game Ghost of Tsushima Director's Cut Akan Hadir di Platform PC